PERENCANAAN STRATEGIS SI/TI PADA UNIVERSITAS MA CHUNG

  • Azha Satirah Khairunnisa
  • Yudhi Kurniawan
Keywords: Perencanaan Strategis, Ward and Peppard

Abstract

Universitas Ma Chung merupakan sebuah Universitas swasta Pengembangan teknologi SI/TI pada Unversitas Ma Chung terus dilakukan tetapi tata kelola terhadap Sistem Informasi/Teknologi Informasi masih belum terlaksana secara optimal dan juga petunjuk penggunaan Sistem Informasi/Aplikasi masih belum terlaksana secara baik. Selama ini pengelolaan SI/TI masih tidak terstruktur sehingga evaluasi pencapaian dan kinerja pengelolaan SI/TI tidak dapat diukur. Oleh karena itu diperlukannya dokumen Perencanaan Strategi SI/TI. Masalah yang dapat diidentifikasi pada penelitian yaitu, belum adanya dokumen perencanaan strategis SI/TI sehingga mengakibatkan evaluasi pencapaian terhadap kinerja pengelolaan SI/TI tidak dapat diukur dan tidak dapat dievaluasi atau di monitor. Dalam penelitian ini hanya Menggali kebutuhan pembuatan dokumen perencanaan strategis SI/TI dalam lingkup hanya di Universitas Ma Chung. Dalam pelaksanaan penelitian ini dilakukan dengan melihat lingkungan bisnis serta SI/TI secara internal dan eksternal sesuai kondisi saat ini. Penelitian menggunakan metode Ward and Peppard. Dari hasil analisis strategis SI/TI yang telah dilakukan didapatkan hasil kesimpulan bahwa strategi bisnis yang ada di Universitas Ma Chung dapat sejalan dan dibantu dengan strategi SI/TI yang ada. Jadi, diharapkan kedepannya perencanaan strategi SI/TI ini dapat terus dilakukan.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2021-10-30
How to Cite
Khairunnisa, A., & Kurniawan, Y. (2021). PERENCANAAN STRATEGIS SI/TI PADA UNIVERSITAS MA CHUNG. Kurawal - Jurnal Teknologi, Informasi Dan Industri, 4(2), 142 - 154. https://doi.org/https://doi.org/10.33479/kurawal.v4i2.463

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>