PERAN AYAH DALAM PERKEMBANGAN KEPRIBADIAN ANAK DALAM NOVEL "ONE BIG FAMILY": TINJAUAN PSIKOLOGI ANAK

  • Kayla Fitria Fahira Universitas Negeri Surabaya
  • Anas Ahmadi
Keywords: ayah, anak, kepribadian, psikologi perkembangan anak

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengeksplorasi peran ayah dalam psikologi perkembangan anak, menggunakan novel "One Big Family" sebagai studi kasus. Dua pertanyaan utama dikaji: bagaimana peran ayah dijelaskan dalam konteks novel ini, dan bagaimana pengaruhnya terhadap perkembangan anak? Metode yang digunakan adalah pendekatan kualitatif deskriptif yang mengintegrasikan teori sastra dengan perspektif psikologi anak. Data diperoleh dari studi pustaka, dengan analisis terfokus pada karakter-karakter dalam novel, menurut tahap-tahap perkembangan anak. Hasil menunjukkan peran ayah tidak hanya sebagai pemberi nafkah, tetapi juga sebagai sahabat dan pengasuh yang peduli terhadap anak-anak mereka. Pola asuh yang diterapkan ayah memengaruhi kepribadian dan perilaku anak. Keluarga Yanardi-Nauval dan Sudrajat-Fahri menunjukkan pola asuh sehat dengan penerimaan dan dukungan emosional, sementara Keluarga Hidayat-Bagas dan Komarudin-Khaisan menunjukkan pola asuh kurang sehat dengan ketegasan dan otoritarianisme. Penelitian ini memberikan wawasan tentang pentingnya peran ayah dalam perkembangan anak, berkontribusi pada pemahaman lebih dalam tentang dinamika keluarga dan pengaruhnya terhadap perkembangan anak.

References

Aisyah, N. A. dkk. (2022). Penerapan Metode Bercerita untuk Mengembangkan Kepercayaan Diri Anak Pra Sekolah: Sebuah Systematic Review. Jurnal PG-PAUD Trunojoyo: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Anak Usia Dini, 9(2), 41-48. https://doi.org/10.21107/pgpaudtrunojoyo.v9i2.14518

Arsyad, L., Enni A., & Alvons H. (2021). Membekali Anak Usia Dini dengan Pendidikan Karakter: Analisis Cerita Film Animasi Upin dan Ipin. Waksita: Jurnal Pendidikan Nilai dan Pembangunan Karakter, 5(1), 59-71. https://doi.org/10.21776/ub.waskita.2021.005.01.5

Asfari, H. (2022). Peran yang Terlupakan: Pengasuhan Ayah pada Keluarga dengan Anak Berkebutuhan Khusus di Indonesia. Psyche 165 Journal, 15(1), 1–6. https://doi.org/10.35134/jpsy165.v15i1.140

Avisha, F., Endang S., & Isna H. (2023). Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Perkembangan Balita : Scoping Review. Media Publikasi Promosi Kesehatan Indonesia (MPPKI), 6(12), 2381-2389. https://doi.org/10.56338/mppki.v6i12.4111

Bellanisa, S., Lisa A. G., & Umar I. (2023). Aktivitas Fisik dan Kebiasaan Sedenter Memengaruhi Kesehatan Mental pada Anak di Masa Pandemi COVID-19. Bandung Conference Series: Medical Science, 3(1), 878-886. https://doi.org/10.29313/bcsms.v3i1.6803

Devanisha, R. (2023). One Big Family. Cloud Books.

Fauzi, A., Wayan S., & Ninik S. (2024). Bullying Behavior in Students: A Narrative Study Review of its Relationship with Emotional Intelligence. Focus, 5(1), 43–53. https://doi.org/10.37010/fcs.v5i1.1484

Febrianti, H., Dessie W., & Efa A. (2023). Tinjauan Literatur Sistematis: Status Pertumbuhan dan Perkembangan Anak Pasca Covid-19. Gizi Indonesia, 46(1), 87-98. https://doi.org/10.36457/gizindo.v46i1.836

Kartono, K. (1977). Psikologi Anak (Psikologi Perkembangan Anak). CV. Mandar Maju.

Maulyda, M. A. dkk. (2022). Dampak Lingkungan Teman dan Keluarga Terhadap Perkembangan Psikologi Anak: Studi Kasus Anak Broken Home (Orang Tua Bercerai). Collase: Journal of Elementary Education, 5(2), 255-266. https://doi.org/10.22460/collase.v5i2.10270

Mazaya, S. & Aida R. (2021). Gambaran Pola Asuh Orang Tua Terhadap Kejadian Temper Tantrum Pada Anak Usia Prasekolah : Literature Review. Strategi, Tantangan dan Peluang Tenaga Kesehatan di Era Society 5.0, 1, 2230-2236. https://doi.org/10.48144/prosiding.v1i.1044

Mirza, R. dkk. (2024). Literature Review: Commuter Marriage dan Peran Ayah dalam Pengasuhan Anak. Jurnal
Islamika Granada, 4(2), 83-89. https://doi.org/10.51849/ig.v4i2.180

Mulyana, D. S. & Idah Faridah. (2023). Dampak Pembelajaran Daring terhadap Perkembangan Anak Usia Pra Sekolah: Literature Review: Impact of Online Learning for Children in School Age: Literature Review. Jurnal Ilmiah Keperawatan (Scientific Journal of Nursing), 9(4), 301-311. https://doi.org/10.33023/jikep.v9i4.1649

Nurhayati, S. dkk. (2023). Dukungan Keluarga dalam Merawat Anak Berkebutuhan Khusus: Literature Review. JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 6(11), 8606-8614. https://doi.org/10.54371/jiip.v6i11.3149

Nuroh, S. (2022). Keterkaitan antara Pola Asuh dan Inner Child pada Perkembangan Anak Usia Dini: Sebuah Tinjauan Konseptual. Acta Islamica Counsenesia: Counselling Research and Applications, 2(2), 61-70.
https://doi.org/10.59027/aiccra.v2i2.190

Prabowo, E. & Lediana Oktaviani. (2021). Kecemasan Anak Ditinjau dari Kecemasan Orang Tua di Rsu. Bhakti Husada Krikilan: Review Child’s Anxiety from Parents’ Anxiety in Bhakti Husada Krikilan General Hospital. Jurnal Ilmiah Keperawatan (Scientific Journal of Nursing), 7(2), 308-313. https://doi.org/10.33023/jikep.v7i2.842

Pratiwi, I., Herlina, & Gamya T. U. (2021). Gambaran Perilaku Bullying Verbal Pada Siswa Sekolah Dasar : Literature Review. JKEP, 6(1), 51-68. https://doi.org/10.32668/jkep.v6i1.436

Putra, Y. K. Y. & Idris Handriana. (2023). Hubungan Pola Asuh Orang Tua Dengan Perilaku Jajan Pada Anak Usia Sekolah: Literature Review. Diagnosa: Jurnal Ilmu Kesehatan Dan Keperawatan, 1(2), 276–289.
https://doi.org/10.59581/diagnosa-widyakarya.v1i2.1308

Rahmayanti, S. D., Nunung N., & Yosie D. A. (2022). Hubungan Pola Asuh Orang Tua dengan Perilaku Sulit Makan Pada Anak Usia Prasekolah: Literature Review: Hubungan Pola Asuh Orang Tua dengan Perilaku Sulit Makan Pada Anak Usia Prasekolah: Literature Review. Jurnal Kesehatan Kartika, 17(1), 8–18. https://doi.org/10.26874/jkkes.v17i1.213

Suroso, U. & Meilan Arsanti. (2023). Perceraian dan Perkembangan Psikologis Anak: Analisis Tematis Temuan Tinjauan Literatur. Legitima : Jurnal Hukum Keluarga Islam, 5(2), 331-346. https://doi.org/10.33367/legitima.v5i2.3315

Tulangow, D. S. dkk. (2022). Intervensi Untuk Mengatasi Dampak Pada Anak Yang Mengalami Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT). Buletin Kesehatan, 6(1). https://doi.org/10.36971/keperawatan.v6i1.104

Ulfa, M. & Na’imah. (2020). Peran Keluarga dalam Konsep Psikologi Perkembangan Anak Usia Dini. Aulad: Journal on Early Childhood, 3(1), 20–28. https://doi.org/10.31004/aulad.v3i1.45

Yusuf, S. (2000). Psikologi Perkembangan Anak & Remaja. PT Remaja Rosdakarya.
Published
2024-06-21